SMK Diponegoro Juwana Terima Bantuan CSR dari PT Evercoss Technology Indonesia

Pati743 Dilihat

PATI – SMK Diponegoro Juwana menerima bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa 10 set peralatan pelatihan teknisi smartphone senilai Rp30 juta dari PT Evercoss Technology Indonesia pada Selasa, (3/9/2024).

Bantuan ini ditujukan untuk jurusan Teknik Elektronika, yang merupakan mitra kerja PT Evercoss Technology Indonesia sejak tahun 2021 dalam bidang kelas industri.

“Kemitraan dengan PT Evercoss Technology Indonesia bertujuan untuk mengembangkan program pembelajaran bagi siswa dan warga sekitar sekolah dengan memanfaatkan teknologi. Hal ini menjadi esensi dari pembelajaran berbasis teknologi,” ujar Moh. Mustar, S.Pd., kepala sekolah SMK Diponegoro Juwana.

Kerjasama ini juga mencakup pengembangan pendidikan sistem ganda, pelaksanaan magang siswa SMK di PT Evercoss Technology Indonesia, penyaluran tamatan sekolah, serta penyesuaian kurikulum sekolah dengan kebutuhan industri.

Lebih lanjut, dia menambahkan bahwa peserta didik diberikan kesempatan magang di PT Evercoss Indonesia, baik di kawasan industri BSB Semarang.

Sementara itu, Anwar Syadad, selaku Kepala Program Keahlian, menyatakan bahwa peningkatan kompetensi di SMK Diponegoro Juwana didukung oleh guru yang telah mengikuti Training of Trainer untuk mendapatkan lisensi master trainer dalam bidang Device Network and Application.

Anwar menyampaikan bahwa pihaknya mengikuti pelatihan yang diadakan ALFA ACADEMY Indonesia selama tiga hari. Materi Device Network and Application Level 1-4 yang dijalankan secara berkala akan diaplikasikan dalam pembelajaran di sekolah. Hal ini diharapkan agar peserta didik dapat menerapkannya di dunia industri.

Untuk menunjang pembelajaran di sekolah, PT Evercoss Technology Indonesia memberikan bantuan alat praktikum yang terstandarisasi industri. Alat-alat tersebut meliputi solder, blower, multi meter digital, power supply, dan beberapa alat servis smartphone lainnya.

“Kami berharap kerja sama ini dapat berkesinambungan sehingga SMK Diponegoro Juwana dapat berkembang menjadi pioner SMK pusat teknologi,” ujar Purwo Handoko, HRGA Manager PT Evercoss Technology Indonesia.

(Red)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *