Mahasiswa KKN IAIN Kudus Gelar Sosialisasi UMKM Bagi Masyarakat Plumbon 

Tuturmedia.com, Blora – Mahasiswa KKN 079 Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus mengadakan acara sosialisasi UMKM dengan tema “Transformasi Ekonomi Desa Melalui Ekonomi Kreatif dan Penjualan di Marketplace Digital” yang dilaksanakan di Balai Desa Plumbon, Kabupaten Blora, pada hari Minggu 24 September 2023

Sosialisasi ini dihadiri oleh ibu PKK dan masyarakat Plumbon kurang lebih 42 warga dengan tujuan untuk membangun dan menggerakkan para usaha UMKM di Desa Plumbon Kecamatan Ngawen Kabupaten Blora.Program sosialisasi ini merupakan hasil kolaborasi dari tiga prodi yakni Prodi Ekonomi Syari’ah yaitu Elvira Ulil Afidah, Manajemen Bisnis Syari’ah yang bernama Alfiya Ilfa dan Ramdhani Ahmadus Shufi dari Prodi Akuntansi Syari’ah.

Sosialisasi kali ini mengundang narasumber yang ahli dalam bidangnya sekaligus dosen IAIN Kudus Fakultas Dakwah yang bernama Bapak Kharis Fadlullah Hana,M.E,RSA. Dalam sosialisasi pemateri mengatakan bahwa:

“perlunya seseorang membangun sebuah bisnis umkm agar dapat menunjang kehidupan di masa yang akan datang,” katanya.

Acara sosialisasi berjalan dengan lancar dan warga cukup berantusias dengan materi kali ini ditambah dengan narasumber yang ahli. Sosialisasi ini juga disambut hangat oleh kepala Desa Plumbon yaitu Bapak Paryono, S. Pd. Panitia berhap melalui sosialisasi UMKM ini masyarakat khususnya ibu-ibu PKK dapat menghidupkan kembali UMKM desa dan dapat memanifistasikan bisnis ke jejaring yang lebih luas.

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *