KUDUS – Hino Cemaco Kudus yang terletak di Jalan Soekarno-Hatta Lingkar Selatan, Area Sawah, Desa Loram Kulon, Kecamatan Jati pada 2024 akan meningkatkan target penjualan. Upaya untuk mencapai target tersebut dengan menggelar berbagai kegiatan penting.
Kepala Sales Hino Kudus, Purwo Widi Nugroho mengatakan, untuk penjualan produk di 2023 kemarin mencapai 102 unit untuk kategori dua dan tiga. Istilah kategori dua biasanya lebih dikenal Dutro atau unit kecil. Sedangkan unit tiga disebut Rangers. Dari 102 itu, terdiri 38 unit kecil dan unit besar 64 unit.
“Target 2024 dua kali lipat dari tahun sebelumnya sebesar 216 unit. Kisarannya unit kecil 96 dan unit besar 120. Upaya meraih target melalui pameran dan event service campaign mengundang dan melayani customer untuk perawatan yang paling kecil,” ucapnya.
Seperti, melakukan pengecekan kondisi unit dan pemberian invetten atau memberikan pelumas. Itu bisa dilayani secara umum. Adapula kegiatan gathering dengan mengundang pelanggan yang bisa hadir. Hal itu bertujuan untuk mengenalkan produk atau promo yang ada.
“Atau juga benefit tambahan saat acara berlangsung dan deal SPK. Fokus tersebut untuk customer baru. Kita mengundang customer yang belum masuk ke kita. Kita juga lebih ke give yang dikatakan menarik agar mereka mau memakai unit kita,” bebernya.
Dirinya memberikan contoh seperti pelanggan lain yang sudah terbiasa jadi langganan unit merk lain. Sehingga, pihaknya akan menyampaikan beberapa benefit yang diberikan saat memilih produk Hino. Ditengah upaya meraih target, produk tersebut sudah banyak dikenali masyarakat lainnya.
“Banyak produk Hino yang sudah dicari banyak plat K. Seperti, Kudus, Jepara, Purwodadi, Pati, Rembang. Blora belum karena disana pengusahanya belum terbuka. Kebanyakan mereka memberikan untuk digunakan keperluan kargo logistik,” ujarnya.
Selain itu, banyak juga perusahaan swasta di Kudus yang membeli produk Hino. Tetapi, kebanyakan pelanggan membeli produk sesuai dengan keperluan yang dibutuhkan. (Ahm)